Hot Widget

Type Here to Get Search Results !

PK PMII Unisbar Selenggarakan Ramadhan Berkah, Anak Panti Beruntung Masih Sekolah

Foto bersama PMII dengan anak panti usai buka puasa bersama.

Pauh Kambar, -- Pengurus Komisariat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PK PMII) Universitas Sumatera Barat (Unisbar) Kota Pariaman menyelenggarakan Ramadhan Berkah, dengan berbagi buka bersama anak-anak Panti Asuhan Mukarramah Pauh Kambar, Kabupaten Padang Pariaman, Minggu (23/3/2025). 

Ketua PK PMII Unisbar Irsyad ‘Ibad Tri Machyudi menyebutkan, Ramadhan Berkah tahun ini para kader PMII di Unisbar sengaja berbagi dengan anak-anak di Panti Asuhan Mukarramah Pauh Kambar. “Dengan keberkahan bulan suci Ramadhan kita mendorong tumbuhnya rasa kepedulian kepada anak-anak panti,” kata Irsyad yang didampingi Ketua Pelaksana Syilvia Cahya Ramadhan dan sekretaris Tari Pitri Jhoni.

“Alhamdulillah, kehadiran kami mendapat sambutan baik dari pengurus dan anak-anak di panti ini. Walaupun yang kita berikan tidak banyak, apalagi kami masih mahasiswa yang terbatas kemampuannya. Setidaknya kita mulai menumbuhkan rasa kepedulian terhadap sesama,” kata Irsyad. 

Pendiri PMII Kota Pariaman Armaidi Tanjung yang turut hadir menyampaikan apresiasi terhadap PK PMII Unisbar yang peduli dengan anak-anak di panti. “Sebagai mahasiswa, kader PMII tentu harus peduli dengan lingkungannya. Salah satu terhadap anak-anak di panti,” kata Armaidi Tanjung.

Kepada anak-anak Panti Asuhan Mukarramah Pauh Kambar, Armaidi Tanjung menyebutkan, anak yang tinggal di panti ini termasuk beruntung karena masih bisa dan mau sekolah. Sementara di luar sana masih ada anak-anak yang tidak mau dan tidak mendapatkan pendidikan di bangku sekolah. 

“Sekolah sebagai tempat mendapatkan pendidikan dan ilmu pengetahuan. Karena itu, anak panti yang masih sekolah, manfaatkan waktu dengan rajin belajar, rajin membaca buku, sehingga memiliki pengetahuan yang luas. Karena dengan ilmu dan pendidikan hidup akan lebih mudah,” kata Armaidi Tanjung, penulis buku ini.

Pengasuh Panti Asuhan Mukarramah Pauh Kambar Fitri Nilam Sari menyebutkan, Panti Asuhan Mukarramah Pauh Kambar saat ini menampung 25 anak. Sebanyak 15 orang anak tinggal di asrama, 4 orang laki-laki dan 11 perempuan. Sedangkan 10 anak lagi tinggal di luar asrama, sebanyak 4 orang laki-laki dan 6 orang perempuan.

“Jenjang pendidikan anak-anak Panti Asuhan Mukarramah Pauh Kambar ada yang masih sekolah dasar, SMP, SMA dan mahasiswa. Mereka merupakan anak yatim, piatu, yatim piatu dan anak dari keluarga yang kedua orang tuanya sudah berpisah,” kata Fitri menambahkan. (R/*)

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.