Hot Widget

Type Here to Get Search Results !

Jembatan Kayu Gadang Kembali Roboh

Jembatan Kayu Gadang yang roboh malam tadi. (ist)

Padang Pariaman, Sigi24.com--Jembatan Kayu Gadang kembali putus. Jembatan yang baru dua tahun diresmikan pemakaiannya itu, Ahad (7/5/2023) malam tak lagi bisa dilewati.

Menghubungkan Nagari Lubuk Alung dengan Sikabu Lubuk Alung, jembatan ini dibangun kembali lewat anggaran APBN, melalui BNPB.

Curah hujan yang tinggi, Sabtu malam membuat aliran Sungai Batang Anai di bawah jembatan itu berubah total.

Airnya meluap dan deras, sehingga jembatan yang kokok berdiri di atasnya, roboh dan terban ke bawah.

Jembatan itu roboh sekira pukul 22.00 wib Ahad, dan tak berselang lama setelah itu, Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur bersama Kadis PUPR El Abdes Marsyam, Camat Lubuk Alung Dion Franata, Walinagari Lubuk Alung Hilman H Datuak Mangkuto Alam dan sejumlah tokoh masyarakat mendatangi lokasi kejadian.

Timbul pertanyaan di banyak kalangan. Jembatan yang dibangun dengan anggaran Rp24 miliar lebih itu, apanya yang salah? Jembatan baru saja diresmikan.

Apa konstruksinya kurang kuat, atau anggaran terlalu sedikit. Memang musibah ambruknya jembatan tak membawa korban jiwa, tetapi jalur transportasi kedua masyarakat, Lubuk Alung dan Sikabu terputus. (ad)

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Hollywood Movies