Hot Widget

Type Here to Get Search Results !

Dua Guru Palembayan Lolos Kurasi Jadi NSBPB Kemendikbud Ristek RI

Nelly Susanti dari guru SDN 06 Bamban. (ist)

Agam, Sigi24.com--Berita baik bagi guru-guru di Kabupaten Agam, khususnya Kecamatan Palembayan, karena dua orang guru terbaiknya lolos kurasi menjadi Narasumber Berbagi Praktik Baik (NSBPB) dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan dan Riset Teknologi Republik Indonesia (Kemendikbud Ristek RI), berdasarkan surat nomor: 1722/B5/GT.01.00/2023 tanggal 30 Mei 2023, setelah sebelumnya menjalankan kegiatan pembekalan dan mengumpulkan tugas yang dilakukan oleh Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Sumatera Barat.

Dua orang guru tersebut adalah Feri Novriadi, S.Pd dari SDN 20 Gumarang yang mengajar kelas IV, dan Nelly Susanti, S.Pd dari SDN 06 Bamban yang mengajar kelas I. Kedua guru tersebut merupakan guru kelas yang telah mengimplementasikan Kurikulum Merdeka di sekolahnya.

Nelly Susanti menyampaikan rasa bersyukurnya karena telah lolos kurasi dan pembekalan yang sebelumnya dijalani. 

"Kami bangga bisa menjadi bagian dari 3.382 peserta yang lolos, setelah mengikuti tes dan melengkapi persyaratan dari total 5.000 lebih peserta unsur guru dan kepala sekolah se-Indonesia," tambah Nelly saat di konfirmasi.

Feri Novriadi dari guru SDN 20 Gumarang. (ist)

Sementara itu Feri Novriadi mengaku ikut merasakan hal yang sama. "Ini menjadi tantangan tersendiri karena lolos menjadi Narasumber Berbagi Praktik Baik dari Kabupaten Agam dan Sumatera Barat, sehingga kedepan bisa membagikan praktik baiknya terutama dalam implementasi kurikulum merdeka di sekolah," kata Feri yang juga menjadi Ketua Komunitas Belajar.

"Kami berharap bisa berbagi, dan juga ikut mendorong memberikan motivasi kepada guru di Palembayan khususnya, dan Kabupaten Agam umumnya, agar bisa menerapkan Kurikulum Merdeka di sekolahnya masing-masing sehingga Kurikulum Merdeka yang sekarang diterapkan oleh Pemerintah bisa berjalan dan terlaksana," tambah Feri. (fn/red)

Tags

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Hollywood Movies