Hot Widget

Type Here to Get Search Results !

Kembangkan Potensi Siswa, UNU Sumbar Gelar Lomba Kreativitas Siswa SMP dan SMA

Padang, Sigi24.com--Universitas Nahdlatul Ulama Sumatera Barat kembangkan potensi siswa melalui kegiatan lomba kreativitas siswa tingkat SMP/MTS & SMA/SMK/MA se- Sumatera Barat, yang dilaksanakan langsung di Universitas Nahdlatul Ulama Sumatera Barat di Jl S Parman No.114 A Ulak Karang, Kota Padang, Sabtu 27 Agustus 2022.

Kegiatan ini diketuai langsung oleh Dosen Universitas Nahdlatul Ulama Sumatera Barat dan mengajak mahasiswa untuk berkontribusi langsung di acara perdana yang diadakan oleh kampus ini. 

Sesuai dengan kata sambutan Prof Dr. H Yunia Wardi, M.Si, Rektor Universitas Nahdlatul ulama Sumatera Barat, bahwasanya acara ini kita jadikan sebagai ajang bagi siswa untuk mengembangkan bakat, yang mana seluruh peserta yang ikut adalah generasi Z yang update informasi terbaru. 

Disamping itu acara ini juga diadakan untuk memperkenalkan Universitas Nahdlatul Ulama Sumatera Barat yang telah berdiri semenjak tahun 2016 silam.

“Sebenarnya acara ini sudah kami rencanakan sebelum adanya wabah covid- 19 tetapi karena di pertengahan persiapan acara ada pemberitahuan bahwasanya ditiadakannya kegiatan di luar rumah dan dilarang berkerumunan maka dari itu acara ini kami tunda sampai batas waktu yang tidak ditentukan,” kata ketua panitia pelaksana, Rifka Zuwanda, SH.MH di Padang, Sabtu. 

Acara ini juga dihadiri oleh sesepuh NU Buya H Zainal MS SH, wr 1 Basrial Zuhri MH, Wr 3 Firdaus MSi , beserta jajaran civitas akademika lainnya .

Kegiatan lomba kreativitas siswa ini diikuti oleh 6 sekolah untuk kategori tari kreasi dan 17 sekolah kategori da’i tingkat SMP/MTS se- Sumatera Barat. Tidak kalah dari siswa SMP/MTS tingkat SMA/SMK/MA pun juga antusias dalam mengikuti kegiatan ini. Untuk kategori Cerdas Cermat diikuti oleh 6 sekolah dan 6 sekolah untuk kategori Baris- berbaris. (ad)

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Hollywood Movies