Hot Widget

Type Here to Get Search Results !

Labai, Kapalo Mudo, Urang Tuo Pintir Kayu Dikukuhkan, Golkar Padang Pariaman Hadir

Nan Sabaris, Sigi24.com--Labai, Kapalo Mudo, dan urang tuo merupakan tonggak sejarah panjang orang yang memegang peranan di sebuah korong di Kabupaten Padang Pariaman.

Mereka itu tegak di halaman adat dan di tepian syarak. Artinya, tiga komponen masyarakat, labai, kapalo mudo, dan urang tuo yang akan jadi tumpuan tegaknya adat dan syarak di korong terkait.

Kamis, 30 Juni Golkar Padang Pariaman hadir dan tentunya merepresentasikan kehadiran dan dukungan partai terhadap kearifan lokal di Pintir Kayu, sebuah korong dalam Nagari Sunur Barat, Kecamatan Nan Sabaris.

Kearifan lokal berupa pengukuhan labai, kapalo mudo, dan urang tuo di korong itu. Kegiatannya sakral, dihadapan seluruh tokoh penting dalam korong dan nagari, baik niniak mamak, alim ulama maupun tokoh penting lainnya.

Pengukuhan itu diakhiri dengan jamuan makan bersama. Ya, makan bajamba. Pernak-pernik hidangan jamba mewarnai masjid atau surau, tempat labai, kapalo mudo, dan urang tuo itu dikukuhkan.

Kehadiran Golkar langsung dihadiri Ketua DPD Asmadi, Ketua Dewan Pertimbangan Yulius Danil dan pengurus lainnya, telah memberikan sesuatu.

Dengan ini, Golkar tentunya mendukung dan komitmen dengan kearifan lokal. Adat istiadat serta budaya yang berkembang di tengah masyarakat, harus didukung sepenuhnya.

Asmadi dan Yulius Danil menyampaikan terima kasih dan ucapan selamat dan sukses kepada tokoh masyarakat yang baru saja dikukuhkan jadi labai, kapalo mudo, dan urang tuo tersebut.

Tentunya, lewat kepemimpinan adat dan syarak yang baru, ada perubahan ke arah yang lebih baik lagi pembangunan adat dan syarak di tengah masyarakat Pintir Kayu ini. (***)


Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Hollywood Movies