Padang, Sigi24.com--Wakil Ketua Umum PBNU Nusron Wahid sangat mengapresiasi kemajuan yang dicapai Universitas Nahdlatul Ulama Sumatera Barat (UNU Sumbar) yang luar biasa. Hal ini patut menjadi contoh bagi UNU yang lain.
Hal itu diungkapkan Wakil Ketua Umum PBNU Nusron Wahid saat mengunjungi UNU Sumbar di jalan S. Parman Padang, Kamis (7/7/2022). Kedatangan Nusron ke UNU didampingi Wakil Sekjen Muhammad Faesal, Wakil Bendahara Umum Azwandi Rahman, Ketua PWNU Sumbar Prof. Ganefri. Di UNU Sumbar, Nusron Wahid mendapat penjelasan perkembangan dan kondisi UNU dari Wakil Rektor II Irwandi, Wakil Rektor I Basrial dan Wakil Rektor III Firdaus.
“Saya senang melihat kemajuan UNU Sumbar yang sangat menjadi perhatian Ketua PWNU Sumbar Ganefri ini. Saya janji akan berusaha mencarikan bantuan untuk pengembangan UNU Sumbar ke depan,” kata Nusron Wahid, mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor ini.
Sementara itu Ketua PWNU Sumatera Barat Ganefri, menyebutkan Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Sumatera Barat memiliki 10 program studi yang sudah terakreditasi. Berkat kerja keras pimpinan, dosen dan staf UNU Sumatera Barat, Alhamdulillah sudah berhasil mendapatkan akreditasi baik.
“Dengan keluarnya akreditasi tersebut, tentu memberikan kepastian kepada mahasiswa dan masyarakat untuk melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi UNU Sumbar. Tidak perlu ragu lagi untuk kuliah di UNU Sumbar. Kami mengajak masyarakat Sumatera Barat menyerahkan anaknya untuk melanjutkan pendidikan ke UNU Sumbar,” kata Ganefri yang juga Rektor Universitas Negeri Padang ini. (***)