Lubuk Pandan, sigi24.com--Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nagari (Musrenbang) dalam rangka penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) Nagari Lubuk Pandan, Kecamatan 2x11 Enam Lingkung, untuk periode 2021-2027, digelar Kamis (10/3/2022) di Aula Kantor Walinagari Lubuk Pandan.
Pada tahapan ini merupakan tahapan terakhir penyusunan RPJM, dimana pada Musrenbang Pemerintah Nagari bersama peserta musyawarah membahas finalisasi dan menyepakati rancangan RPJM Nagari untuk 1 periode, sebelum dibawa ke musyawarah penetapan bersama Bamus Nagari.
Dalam kesempatan ini, Walinagari Lubuk Pandan Yudhi Ferianto menyampaikan, terima kasih kepada seluruh masyarakat Nagari Lubuk Pandan yang telah berperan andil dalam menyelesaikan RPJM Nagari, dari mulai tahapan rembuk korong/penggalian gagasan korong, musyawarah nagari dan pada hari ini Musrenbang.
"Terlihat antusias masyarakat dibuktikan dengan jumlah kehadiran dari segala usur dan elemen masyarakat, dan tak lupa peran andil perantau Nagari Lubuk Pandan yang telah meberikan sumbangsih pemikiran dan gagasan melalui google form yang telah di sebar melalui grup whatsapp perantau di tiap korong," kata dia.
Musrenbang kali ini dibuka langsung oleh Camat 2x11 Enam Lingkung Syofrion M, dihadiri oleh Forkopincam 2x11 Enam Lingkung, Pendamping Desa dan PLD, Kepala UPTD Puskesmas Kampung Guci, Kepala Sekolah Paud, TK, SD, SMP dan SMA.
Berikutnya, Bamus beserta anggota, Ketua Lembaga Nagari, niniak mamak, alim ulama, cadiak pandai, tokoh masyarakat, Bundo Kanduang, perangkat nagari beserta staf, kader kesehatan, Ketua Kelompok Tani dan KWT dan pemuda-pemudi Nagari Lubuk Pandan.
Acra ditutup dengan menyepakati rancangan RPJM Nagari Lubuk Pandan periode 2021-2027 untuk seterusnya dibawa pada sidang Bamus, yang insya Allah akan dilaksanakan Minggu 13 Maret 2022. (*)